Benchmarking dalam rangka studi tiru & studi banding ke KR Kuningan Prov. Jawa Barat dalam rangka pengembangan UPTB Kebun Raya Sriwijaya Sumsel
Kuningan – Jawa Barat – Bertempat di KR Kuningan Prov. Jawa Barat telah dilaksanakan kegiatan Benchmarking dalam rangka studi tiru & studi banding ke KR Kuningan dalam rangka pengembangan UPTB Kebun Raya Sriwijaya Sumsel. UPTB KR Sriwijaya Sumatera Selatan dihadiri oleh Kasubbag Tata Usaha, Fungsional Peneliti dan Staf UPTB KR Sriwijaya. Sementara dari KR Kuningan dihadiri Ka. UPTD KR Balikpapan, serta beberapa pejabat strukturalnya.
Pada pertemuan ini membahas tentang beberapa kegiatan terkait pendanaan CSR yang telah dilakukan oleh KR Kuningan serta kegiatan rutin terkait fungsi perkebunrayaan (eksplorasi dan kegiatan pemenuhan 5 fungsi kebun raya). Dilanjutkan dengan kunjungan ke lahan pembibitan dan beberapa taman tematik yang ada di KR Kuningan. Pada kunjungan ini pihak KR Kuningan memberikan sumbangan bibit tanaman kepada KR Sriwijaya berupa :
- Rhododenron ferruginum (eriaciae) sebanyak 3 batang dalam polybag
- Colestemoncytrus (myrtaceae)/sikat botol sebanyak 3 batang dalam polybag
- Maniltoa grandiflora (leguminoceae)/bunga sapu tangan sebanyak 2 batang dalam polybag
- Phylantusemblica (phylantaceae/cermai malaka sebanyak 1 batang dalam polybag
- Tabebula chrisotaricha berupa biji
- Rhoe Discolor/adam hawa sebanyak 9 batang
Adapun tindak lanjut yang akan dilakukan setelah kegiatan ini adalah :
- Menambahkan tanaman sumbangan dari KR Kuningan menjadi tanaman koleksi di KR Sriwijaya (tema tanaman obat) serta mendata (nama latin, sebaran, fungsi obat dan kandungan zat pada tanaman tersebut) sehingga dapat dijadikan bahan penelitian KR Sriwijaya Sumsel
- Menggali potensi lokal dalam pembuatan spot foto (fungsi wisata kebun raya)
- Meningkatkan fungsi pendidikan dan penelitian tentang vegetasi sesuai tema KR Sriwijaya yaitu tanaman obat dan lahan basah